KLIK SULAWESI - Kapolres Tojo Una-Una AKBP Yanna Djayawidya, bersama Ketua Bhayangkari Cabang Tojo Una-Una Ny. Rosya Yanna melakukan kunjungan kerja ke Polsek Ulubongka, Sabtu (24/1/2026) pagi. Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan silaturahmi serta bakti kesehatan berupa sunatan massal bagi masyarakat setempat.
Kunjungan kerja itu turut dihadiri oleh Wakapolres Tojo Una-Una Kompol Mulyadi, para pejabat utama (PJU) Polres Touna, Kapolsek Ulubongka Iptu Muhajir Wonti, serta unsur Forkopimcam dan tokoh masyarakat Kecamatan Ulubongka.
Dalam kesempatannya, Kapolsek Ulubongka Iptu Muhajir Wonti melaporkan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya yang secara umum terpantau aman dan kondusif. Ia juga menyampaikan terima kasih atas kunjungan kerja Kapolres beserta Ketua Bhayangkari yang dinilainya memberi motivasi bagi personel Polsek Ulubongka.
Iptu Muhajir Wonti menjelaskan, kegiatan silaturahmi tersebut sekaligus dirangkaikan dengan bakti kesehatan sunatan massal yang menjadi salah satu program unggulan Kapolres Tojo Una-Una. Menurutnya, kegiatan itu mendapat sambutan positif dan apresiasi dari masyarakat Desa Ulubongka karena sangat membantu warga.
Sementara itu, Kapolres Tojo Una-Una AKBP Yanna Djayawidya dalam arahannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut.
Ia menegaskan bahwa situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Polsek Ulubongka merupakan hasil kerja sama yang baik antara kepolisian, pemerintah kecamatan, serta seluruh elemen masyarakat.
"Situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Polsek Ulubongka, ini tak terlepas dari hasil kerja sama yang baik antara kepolisian, pemerintah kecamatan, serta seluruh elemen masyarakat. Ini perlu di tingkatkan," ujarnya.
Selanjutnya, Kapolres bersama Wakapolres, Kabag SDM, dan PJU Polres Touna juga menggelar konseling serta pembinaan kepada personel Polsek Ulubongka, menekankan pentingnya pelayanan prima, menjaga citra institusi, serta menghindari pelanggaran.
Apresiasi juga disampaikan oleh Camat Ulubongka Ilham Dg. Marola, S.T beserta perwakilan kepala desa. Mereka mengucapkan terima kasih kepada Polres Touna dan Polsek Ulubongka atas terjaganya keamanan wilayah serta pelaksanaan bakti kesehatan sunatan massal yang dinilai sangat bermanfaat bagi warga.
Bakti kesehatan sunatan massal yang terselenggara melalui kerja sama Polres Touna, Polsek Ulubongka, Baznas Kabupaten Touna, Puskesmas Marowo, dan PPNI Kabupaten Touna itu mendapat apresiasi dari warga, salah satunya Sarif Bakali, orang tua peserta sunatan, yang menyebut kegiatan tersebut sangat membantu masyarakat Desa Ulubongka.
“Kami sangat berterima kasih kepada Kapolres Touna dan Kapolsek Ulubongka atas pelaksanaan bakti kesehatan sunatan massal ini. Kegiatan ini sangat membantu kami sebagai masyarakat Desa Ulubongka,” pungkas Sarif salah satu orang tua peserta sunatan.


